fbpx
Menu Tutup

Manfaat Alat Filter Air Minum Agar Lebih Sehat dan Bersih

Manfaat Alat Filter Air Minum

Manfaat Alat Filter Air Minum ~ Sebagaimana kita tahu, air adalah salah satu kebutuhan primer rumah tangga yang sangat penting untuk kelangsungan hidup. Bagaimana tidak, kebutuhan air memang sangat penting terutama bagi tubuh. Biasanya untuk menyuplai kebutuhan air minum di rumah Anda cenderung memasak air mentah atau dengan membeli galon isi ulang. Maka dari itu, penting sekali adanya alat penyaring air minum.

Berikut penjelasan manfaat adanya filter air minum di rumah.

1. Lebih Sehat dengan Penjernih Air

Umumnya, air mentah yang mengalir ke setiap area rumah tangga belum memenuhi standar yang layak minum. Mengapa? Hal ini karena masih terdapat kandungan mineral logam dan juga mikroorganisme berbahaya di dalamnya. Meskipun air tersebut sudah dimasak, belum tentu polutan air langsung hilang seratus persen. Oleh sebab itu, diperlukannya penjernih air atau filter air.

Sama halnya dengan air kemasan, biasanya proses distribusi memungkinkan kandungan jernih yang ada pada air kemasan tersebut menjadi rusak akibat paparan sinar ultraviolet dan mudah tercemar oleh bakteri.

2. Alat Penyaring Air Minum Modern

Tahukah Anda, bahwa alat penjernih air modern biasanya cenderung mampu mengolah air mentah menjadi air bersih yang lebih menyehatkan. Ada banyak jenis filter air modern yang terdapat kandungan mineral yang mana mampu mencegah penuaan dan pembentukan radikal bebas.

Manfaat Alat Filter Air Minum

3. Penjernih Air Dapat Menghemat Pengeluaran Konsumsi Air Minum

Dengan adanya penjernih air, Anda akan merasakan sensasi memiliki pabrik air minum sendiri di rumah. Sehingga, Anda pun bisa lebih menghemat konsumsi air kemasan hingga 90 % tiap bulannya. Meskipun penjernih air pun juga masih membutuhkan biaya perawatan pertahunnya, namun dengan mengolah air bersih dengan penjernih air masih lebih murah jika dibandingkan dengan memasok kebutuhan air minum dengan membeli air kemasan.

4. Menggunakan Alat Penyaring Air Minum Mampu Meminimalisir Pemakaian Listrik

Tak hanya mampu menghemat biaya pengeluaran air minum, dengan adanya penjernih air juga bisa menekan biaya pemakaian listrik. Hal ini dikarenakan kebutuhan daya yang diperlukan pejernih air untuk bisa bekerja cenderung lebih sedikit dibandingkan dengan daya yang dibutuhkan dispenser.

5. Penjernih Air Berteknologi Reverse Osmosis

Teknologi reverse osmosis adalah teknologi filtrasi yang membuat filter air mampu menyaring molekul berukuran besar hingga molekul terkecil. Adapun proses filtrasinya pun bertahap melalui beberapa alat filter yang terdapat pada penjernih air tersebut. Umumnya, penjernih air mempunyai 4-5 alat filter.

6. Fitur Unggulan yang Dimiliki Alat Penyaring Air Minum

Selain teknologi reverse osmosis, salah satu fitur canggih yang dimiliki filter air atau penjernih air adalah cup volume. Dimana cup volume merupakan salah satu fitur untuk mengatur volume air. Sama halnya dengan dispenser penjernih air yang juga dilengkapi dengan mode air panas dan juga dingin.

Adapun kelengkapan fitur penjernih air ini, biasanya tergantung dari merek dan juga harga. Mengenai harganya, penjernih air yang mahal maupun murah biasanya disesuaikan dengan kapasitas air yang mampu ditampungnya. Semakin besar daya tampungnya maka akan semakin mahal.

7. Alat Penyaring Air Minum Membutuhkan Perawatan Berkala

Biasanya, filter penjernih air perlu diganti 6 bulan hingga 1 tahun sekali. Namun, beberapa merek penjernih air ada juga yang perlu diperbarui jika sudah mencapai kapasitas pemakaian air tertentu. Supaya penjerni air awet, maka Anda bisa menggunakan sumber air mentah yang telah diproses filtrasi terlebih dahulu, sebagai contoh air PAM. Manfaat Alat Filter Air Minum

Sekian informasi terbaru April 2024 dari airminumisiulang.net mengenai Manfaat Alat Filter Air Minum Agar Lebih Sehat dan Bersih semoga bermanfaat bagi bapak/ibu semuanya, silahkan feel free saja untuk menghubungi Kontak CS INVIRO. Terimakasih selamat bergabung dan menjadi mitra INVIRO. Semoga kesuksesan, kesehatan & kebahagiaan senantiasa dilimpahkan kepada Bapak/Ibu sekeluarga sekalian. Manfaat Alat Filter Air Minum